About

Rabu, 16 Januari 2013

LEPU

"Ikan HANTU, tidak berlebihan kalau ikan ini saya sebut ikan Hantu karena selain bentuknya yang bikin orang bergidik bisa/racunnya sangat luar biasa dahsyatnya,ikan ini merupakan momok bagi orang-orang yang biasa bermain di pantai yang berkarang,bila terkena bisa dari ikan ini tidak akan tunggu lama oprang tersebut langsung pingsan karena tidak tahan menahan rasa sakitnya"

Hewan yang berbentuk menyeramkan ini adalah seekor ikan yang paling di takuti oleh kebanyakan orang,terutama para nelayan dan orang-orang yang akrab dengan pantai yang di penuhi oleh karang. ikan ini adalah spesies dari ikan-ikan karang, tapi dia sangat berbeda dengan ikan karang biasa. ikan ini punya kelebihan yang luar biasa terutama adalah racunnya yang sangat berbisa, bisanya bisa membuat orang terbunuh bila lambat di tolong, orang yang terkena sengat/racun dari ikan tidak akan kuat menahan rasa sakitnya,kebanyakkan orang yang tersengat akan pingsan. karena racunnya akan melumpuhkan syaraf-syaraf dan tidak jarang juga orang yang yang tersengat akan menjerit histeris,teriak-teriak memanggil dokter atau siapa saja yang sanggup untuk memotong kakinya yang tersengat. biasanya 99% orang terkena sengat ikan ini di telapak kaki karena ikan ini biasa menempel di pasir atau di karang. kita akan sangat sulit membedakan antara ikan ini dengan karang karena warna dan bentuknya persis seperti karang.

0 komentar:

Posting Komentar